Tips Memilih Ikan Cupang Untuk Para Pemula, Biar Nggak Menyesal!

Contents [Click here]

Sisik dan ekornya yang elegan, cocok jadi dekorasi di pojok kamarmu~

Ikan cupang merupakan salah satu peliharaan yang tidak sulit untuk dipelihara. Apalagi ditambah kecantikannya dari warna dan motif pada sisik dan ekornya. Oleh karena itu peminat ikan cupang termasuk banyak di Indonesia. Karena secara suhu dan jenis airnya cocok.

Para pemula yang tidak banyak memahami ikan, sering memilih ikan cupang karena kecantikannya. Namun tak ayal setelah membeli, banyak ikan cupang yang dibeli mati kemudian. Sayang sekali bukan?

Tentu kematiannya ada alasannya. Nah, saat membeli ikan cupang sebaiknya ada hal-hal yang harus diperhatikan agar tidak menyesal nantinya. Simak baik-baik ya!

Foto Ikan Cupang dalam akuarium
(dok. pribadi/ailunana)

Berikut ini ulasan yang harus diperhatikan saat membeli ikan cupang ya! Check it out!

Pilih ikan yang sehat

Salah satu alasan kenapa ikan yang dibeli cepat mati adalah karena sakit. Oleh karena itu kalian harus mengenali tanda-tanda seekor ikan sehat.

  • Warnanya cerah atau tidak pucat
  • Tidak ada luka, bintit, jamur pada seluruh badan termasuk sisik dan siripnya
  • Pada bagian sirip atau ekornya mengembang dengan baik dan tidak menggulung 
  • Pada bagian penutup insangnya tertutup rapat
  • Pergerakannya aktif dan lincah (tidak lamban)

Sesuai Selera

Pada dasarnya pemilihan ikan cupang kembali pada selera masing-masing. Ikan cupang memiliki banyak varian mulai dari jenis, ukuran, warna, hingga motif.
Berikut beberapa jenis ikan cupang yang paling diminati dan mudah ditemukan di pasaran adalah
  • Ikan Cupang Halfmoon
  • Ikan Cupang Double Tail
  • Ikan Cupang Giant
  • Ikan Cupang Slayer
  • Ikan Cupang Serit
  • Ikan Cupang Laga
  • Ikan Cupang Plakat
  • Ikan Cupang Fancy
 Salah satu jenis ikan cupang yang cukup diminati adalah ikan cupang blue rim, ikan cupang avatar, dan ikan cupang nemo galaxy. Tentu karena banyak peminatnya, ikan cupang jenis ini tidak murah ya. Karena di antaranya adalah hasil kawin silang ikan cupang dengan gen kuat atau grade tinggi.

Sesuaikan budget

Harga jenis ikan cupang sebenarnya cukup beragam. Mulai dari harga 50K IDR hingga lebih dari 1.000K IDR. Ini tergantung jenis dan kualitas ikannya dan tempat membelinya. Adalagi ikan cupang yang dijual sangat mahal adalah ikan-ikan cupang yang menangkan kontes tertentu. Semakin besar skalanya maka semakin mahal harganya.

Bagi pemula disarankan memelihara jenis ikan yang bandrongI harga murah dulu. Kenapa? Ya karena tidak semua pemula langsung expert dalam dunia perikanan cupang. Lalu setelah yakin bisa memeliharanya dengan baik, kalian bisa kembali membeli jenis ikan cupang yang lebih mahal sesuai dengan jenis yang kalian sukai. Akan sayang sekali jika membeli yang mahal dan tak lama kemudian mati karena tidak paham bagaimana memeliharanya. 

Meski begitu, tentu saja pilihannya kembali ke pilihan pribadi ya. Jika memang memiliki budget dan minat ke jenis ikan cupang tertentu, ya kenapa tidak? 

-
Itulah ulasan tentang tips dalam memilih dan membeli ikan cupang ya! Semoga membantu!