5 Pesona Gunung Rinjani yang Memikat Para Pengunjung Hingga Pendaki!

Contents [Click here]

Pesona Gunung Tertinggi Ketiga di Indonesia

Gunung Rinjani merupakan salah satu gunung tertinggi di Indonesia yaitu di peringkat ketiga. Puncak gunung ini mencapai 3.726 mdpl. Kawasannya pun cukup luas sekitar 41.330 hektar. Gunung Rinjani juga telah ditetapkan sebagai Taman Nasional dan menjadi salah satu dari Taman Nasional di Nusa Tenggara Barat.

Gunung Rinjani tidak hanya terkenal di kalangan para pendaki yang menjadikannya sebagai top list tujuan pendakian! Banyak wisatawan yang berkunjung ke Gunung Rinjani untuk berwisata.

Nah, berikut ini adalah 5 pesona Gunung Rinjani yang menjadi alasan kalian harus berkunjung ke gunung ini! Check this out!

Beragam Tawaran Atraksi Wisata

Gunung Rinjani menjadi salah satu top list gunung yang harus dikunjungi. Gunung ini memiliki tak hanya menyuguhkan beragam wisata alam pemandangan yang memukau. Banyak tawaran wisata yang disuguhkan mulai pemandangan alamnya, wisata memanen strawberi dan atraksi wisata lainnya. Jadi, wisata ke Gunung Rinjani bisa jadi pilihan destinasi wisata bersama keluarga lho!

Barisan Gunung dan Bukit yang Mempesona

Kawasan Gunung Rinjani ini meliputi pegunungan di antaranya Gunung Plawangan, Gunung Daya, Gunung Sangkareang, Gunung Buah Mangge, dan Gunung Kondo. Tidak hanya menggoda dengan pemandangannya, gunung-gunung tersebut juga menjadi destinasi wisata yang laris dikunjungi. Apalagi para pendaki pemula, tempat ini sangat cocok untuk belajar mendaki sebelum mendaki ke Gunung Rinjani. 

Daya Tarik Alamnya yang Memikat

Sebagai Taman Nasional, Gunung Rinjani menawarkan beberapa wisata alamnya. Beberapa wisata alam yang menjadi daya tariknya adalah:

  • Air Terjun Panas Danau Segara Anak Jalur Senaru
  • Savana Propok Sembalun
  • Gunung Baru Jari
  • Air Terjun Penimbungan

Salah satu favorit destinasi dan menjadi top list adalah air terjun panas Danau Segara Anak. Namun untuk bisa mencapai ke tempat ini kalian harus mendaki lho! Harus melewati perbukitan, hutan belantara bahkan savana. Pasti dijamin lelah tapi akan terbayarkan saat kalian sampai di tujuan!

Menjadi Destinasi Populer Para Pendaki

Taman Nasional Gunung Rinjani juga sering menjadi destinasi para pendaki. Dilansir dari rinjaninationalpark.id, waktu pendakian di tahun 2022-2023 paling ramai di antara bulan Mei-Agustus. Adapun jalur pendakian  Gunung Rinjani di antaranya adalah 

  • Aik Berik
  • Sembalun
  • Senaru
  • Tete Batu
  • Timbanuh
  • Torean-Senange
Jalur sembalun terkenal menjadi jalur favorit para pendaki yang hendak mendaki ke Gunung Rinjani. 

Melestarikan Fauna dan Flora Endemik

Sebagai kawasan yang dilestarikan menjadi Taman Nasional, kawasan ini memiliki flora dan fauna khas di antaranya Elang Flores, Monyet, Kijang, Lutung Budeng, dan jenis reptil lainnya. Tak hanya itu, Kawasan Gunung Rinjani melestarikan flora dan fauna endemik yaitu Celepuk Rinjani, Musang Rinjani dan bunga anggrek berjenis Perisstylus rintjaniensis dan Peristylus Lombokensis.

-

Itulah 5 pesona Gunung Rinjani yang harus kalian ketahui!