7 Film & Drama yang dibintangi Kim Sae Ron, Aktris Berbakat Tapi Problematik!

Contents [Click here]

Kim Sae Ron adalah aktris kelahiran 31 Juli 2000 yang telah membintangi deretan film dan drama produksi Korea Selatan sejak kecil. Baru-baru ini namanya semakin melejit tapi bukan karena prestasinya melainkan kelalaian dan penyelesaian masalahnya dalam kasus mabuk saat berkendara.

Cuplikan penampilan Kim Sae Ron di Drama Secret Healer
Cuplikan penampilan Kim Sae Ron di Drama Secret Healer
(dok. youtube.com)

Pada 18 Mei 2022, Kepolisian Gangnam, Seoul, Korea Selatan telah mengkonfirmasi bahwa Kim Sae Ron telah terlibat dalam kasus DUI (Drive Under Influence). Hal ini berdampak pada karirnya, Kim Sae Ro harus melepaskan beberapa project yang akan dibintanginya dan bahkan memutuskan kontrak dengan agensinya, Gold Medalist. Kelanjutan perkara kasusnya terbaru (8 Maret 2023), Kim Sae Ron dituntut membayar denda sebesar 20 juta won atau setara Rp. 234.000.000,-.

Tak bisa dipungkiri banyak yang mengenali Kim Sae Ron dari sekian film dan drama. Bahkan lewat film dan drama tersebut, Kim Sae Ron mendapatkan beberapa penghargaan dan nominasi. Berikut adalah 7 film dan drama yang pernah mengangkat karir aktris Kim Sae Ron menjadi nominasi dan pemenang penghargaan. Simak ya!

A Brand New Life (Yeo Haeng Ja) 

 
Film ini mengangkat kisah kehidupan seorang anak perempuan yang ditinggalkan ayahnya di panti asuhan. Film ini diadaptasi dari pengalaman sang sutradara yaitu Ounie Lecomte.
 
  • Nominasi - Best new Comer dalam Asian Film Award 2010
  • Pemenang - Best new actress di Buil Film Award 2010

The Man From Nowhere (Ajeossi) 

Film ini mengenai seorang anak perempuan yang diculik karena masalah ibunya. Tetangga pria anak itu berusaha menyelamatkannya sampai harus menghadapi polisi bahkan masa lalunya.

 


      • Nominasi - Best New Actress di Baek Sang Film 2011
      • Nominasi - Most Popular Actress di Baek Sang Film 2011
      • Pemenang - Best New Actress di Max Movie Award 2011

The Queen’s Classroom

Drama ini menceritakan konflik dan kesulitan yang dihadapi antara guru wanita yang berhati dingin dan murid-muridnya.

 


      • Pemenang - Best Child Actress dalam MBC Drama Awards 2013

A Girl at My Door (Dohee Ya)

Film ini mengenai seorang anak perempuan yang diselamatkan dan dilindungi seorang polisi wanita dari ayah tirinya yang sering melakukan kekerasan. Namun kisahnya tak sesederhana itu.


      • Nominasi - Best Actress di Baek Sang Film 2015
      • Pemenang - Best New Actress di Blue Dragon Award 2014
      • Nominasi - Best New Actres di Grand Bell Awards 2014
      • Pemenang - Popular Star Award dalam Korean Film Actor’s Association Awards 2014
      • Nominasi - Best Actress dalam Wildflower Film Award 2015

Snowy Road (Nun Gil)

Film ini mengenai kisah dua anak perempuan yang berasal dari desa yang sama tapi dengan background yang berbeda. Suatu ketika mereka terjebak dalam kereta yang sama tapi mereka tidak tahu kereta itu menuju kemana.

 


      • Pemenang - Best International Actress di Golden Rooster Awards 2015

Secret Healer (Manyeo Bogam)

Drama ini mengenai seorang putri yang dibuang di gunung karena memiliki kutukan. Namun tak disangka, putri tersebut memiliki kembaran seorang pangeran.

Cuplikan penampilan Kim Sae Ron di Drama Secret Healer
Cuplikan penampilan Kim Sae Ron di Drama Secret Healer
(dok. youtube.com)
      • Pemenang - Best New Actress di KDF Award 2016

KBS DRAMA SPESIAL: Girls

Drama spesial produksi KBS ini mengenai kisah seorang dayang perempuan yang telah bekerja selama 14 tahun dan suatu ketika mendapatkan sebuah misi dari selir putra mahkota.

 


      • Pemenang - Special Short Drama Actress KBS Drama Awards 2021

Semua film dan drama di atas sangat direkomendasikan dan bahkan di antaranya mendapatkan nominasi dan penghargaan dari berbagai kategori. Hal itu menunjukkan bahwa Kim Sae Ron memang seorang aktris yang bertalenta bahkan sejak kecil. Meski begitu, permasalahan yang ditimbulkannya tidak bisa ditoleransi. Semoga permasalahannya tersebut menjadi pembelajaran bagi Kim Sae Ron dan kita semua untuk menjadi lebih bijak dan bertanggung jawab.